PRINSIP DASAR ANALISA TEKNIKAL

Written by Anthonius Edyson, CWM, CTA, November 17, 2020

Dalam analisa menggunakan teknikal, ada tiga prinsip dasar yang digunakan. Prinsip tersebut didasarkan pada pergerakan pasar saat itu juga, tren pergerakan harga, dan history pergerakan harga sebelumnya. Oke, kita akan coba membahas prinsip tersebut satu demi satu.

Pertama adalah pergerakan pasar. Ketika pergerakan pasar terlihat, segala penawaran dan permintaan ekonomi, sampai dengan situasi politik suatu negara saat ini akan mempengaruhi pasar dan menjadi pertimbangan bagi trader. Dengan demikian, harga sebenarnya yang ada di market merupakan refleksi langsung dari kejadian terkini.

Kedua adalah pergerakan harga. Kecenderungan pergerakan harga adalah faktor lain ketika menggunakan analisa teknikal. Ini berarti bahwa ada suatu pola dalam perilaku pasar yang menjadi faktor besar dalam market. Pola-pola ini biasanya berulang dari waktu ke waktu dan sering dapat menjadi faktor konsisten ketika memprediksi pasar.

Ketiga, yang dipertimbangkan ketika melakukan sebuah analisa adalah history. Ada pola tertentu di pasar dan ini biasanya dijadikan sebagai indikator. Ada beberapa grafik yang dipertimbangkan dengan meramalkan pasar menggunakan analisa teknikal. Grafik-grafik tersebut adalah grafik yang mencakup indikator, teori bilangan, gelombang, kesenjangan, dan tren.

Memang, hal ini akan cukup rumit bagi mereka yang belum berpengalaman dalam bisnis pasar modal. Para trader profesional pasti telah memahami grafik dan memiliki kemampuan untuk menganalisa semua pergerakan harga yang ada di dalam financial market.

Butuh Konsultasi?

Hubungi Kami